Selamat datang di Kurotsuki 82 semoga anda mendapatkan apa yang anda butuhkan.

Cara Kirim file di Android atau Komputer lewat wifi dengan SHAREit

Udah lama gak bikin postingan tentang trik dan tips komputer ataupun handphone.
kali ini saya akan membuat postingan tentang cara kirim file lewat wifi, entah itu file video, lagu, gambar ataupun aplikasi.
aplikasi yang akan kita gunakan bernama SHAREit, ini adalah aplikasi buatan Lenovo.
tapi ini bukanlah aplikasi eksklusif jadi semua perangkat yang mendukung bisa menggunakannya, seperti Android dan Windows kalau untuk OS lain saya kurang tau soalnya saya cuma baru mencobanya di dua OS itu saja (Android dan Windows).
Baca Juga artikel Tentang Komputer lainnya:
dengan aplikasi ini pengiriman file akan lebih cepat di bandingkan menggunakan bluetooth, aplikasi ini biasa saya gunakan untuk mengirim video atau file lainnya dari HP android ke HP android lainnya atau dari Komputer ke HP android dan juga dari Komputer ke Komputer.

ok, berikut adalah cara menggunakannya:

1. Download dulu aplikasi Shareit nya, silahkan klik link nya untuk mendownload
untuk android bisa download di Playstore atau di sini
untuk windows bisa download di sini

2. Setelah di download silahkan instal di HP android dan Komputer kalian.

3. Jalankan Shareit di komputer dan di HP kalian.

4. Untuk mengirim file dari Komputer ke HP, klik Receive di HP
 -Jika ada pesan error di HP klik Ok aja
-Sekarang lanjut ke komputer, simpen dulu HP nya di samping kalian jangan jauh-jauh, kemudian klik Send di Komputer
 -Pilih file yang akan di kirim ke HP, Klik Browse
-Pilih file yang akan di kirim, jika ingin mengirim lebih dari satu file bisa dengan cara tekan dan tahan Ctrl Lalu klik file yang akan di kirim. Kemudian pilih select
-Kemudian pilih Next
-Pilih user tujuan, sebagai contoh saya kirim ke HP saya, klik ikon usernya.
-Dan tunggu sampai proses pengiriman file selesai

4. Sekarang mengirim dari HP ke Komputer, klik Receive di Komputer
-Lanjukan di HP, klik Send
-Pilih Files dan kemudian klik Sd card
-Pilih file yang akan dikirim, klik filenya kemudian klik send
-Pilih user tujuan
-Tunggu hingga proses pengiriman file selesai.
ok, semoga bermanfaat. mohon maaf kalau penjelasannya sulit di pahami

Semoga bermanfaat, Terimakasih sudah berkunjung

No comments:

Post a Comment