Kurotsuki 82 - Banyak macam merek Mouse yang ada dipasar namun untuk memilih Mouse perlu diketahui spesifikasinya apalagi untuk ke butuhan akan games.
Tips Memilih Mouse Dengan Baik.
1. Resolusi
Resolusi mouse atau DPI adalah standar kemampuan sebuah mouse untuk membaca bidang gerak pada pantulan cahaya yang dibaca oleh optic. Semakin besar ukuran DPI-nya, makin sensitif mouse tersebut saat digerakkan. Kalau kamu seorang desainer grafis, editor atau gamer, sebaiknya gunakan mouse dengan tombol pengatur DPI, karena tujuannya bukan mendapat DPI setinggi-tingginya, tapi mendapatkan DPI yang sesuai dengan program yang kamu jalankan. Sebaliknya, kalau hanya untuk urusan kantor tidak perlu mouse khusus, mouse sederhana pun tidak jadi masalah.
2. Bentuk & ukuran
Nah, kalau yang ini masalah selera, mau mouse yang seperti apapun tidak jadi soal. Meskipun begitu, ada baiknya kamu memperhatikan hal ini untuk kenyamanan saat menggunakan mouse. Mouse dengan bentuk yang kecil lebih pas untuk mobile dan penggunaan dalam waktu yang tidak terlampau lama. Sementara mouse berukuran agak besar yang pas di genggaman sangat cocok kalau kamu suka berlama-lama di depan PC dan notebook. Kenapa? sederhana saja, mouse yang pas di genggaman akan menyangga tangan dengan sempurna, sehingga mengurangi rasa lelah dan nyeri pergelangan bila dibandingkan mouse berukuran mini.
3. Optical
Sejak ditemukannya perangkat optic pada mouse, semua orang beralih pada teknologi ini karena lebih awet dibanding trackball, nyaman dan akurat. Nah, sekarang sudah ada yang lebih baru lagi, yaitu dual optical dan laser optical. Dual optical mouse menggunakan optical light ganda yang ditembakkan secara bersamaan, hal ini membuat pembacaan mouse lebih akurat. Sedang laser optical menggunakan teknologi yang selain akurat juga memungkinkan mouse bekerja di semua bidang termasuk kaca, dengan kata lain tidak perlu lagi memakai mouse pad.
4. Bahan
Apa hubungannya bahan dengan kualitas mouse? Mouse dengan bahan plastik murah yang mengkilap cenderung mudah kotor dan mengumpulkan daki pada permukaannya. Tentunya kamu tidak mau punya mouse yang mahal dengan teknologi laser optical tapi berdaki bukan? Bahan plastik ABS (seperti casing HP) lebih mudah dibersihkan dibanding plastik biasa yang mengkilap. Selain itu kalau kamu tidak sengaja menjatuhkannya, bahan ABS terbukti lebih kuat dan tahan benturan.
Baca Juga: Tips memilih RAM Komputer dan Laptop
5. Intensitas & fungsi
Kalau kamu sering menggunakan mouse untuk kerja berat dalam waktu lama, sebaiknya belilah mouse yang kuat seperti gaming mouse. Memang harganya lebih mahal, tetapi daripada membeli mouse 15 ribuan yang harus kamu ganti setiap bulan tentunya mouse gaming lebih sepadan.
6. Harga
Pertimbangan harga ini seringkali salah kaprah. Harga yang dimaksud disini bukan mencari yang semurah-murahnya, tetapi yang sesuai penggunaan, budget dan daya tahannya. Mouse mahal tidak selalu lebih awet daripada yang biasa. Untuk mendapatkan mouse yang nyaman, awet dan sesuai budget, perhatikan poin-poin sebelumnya dan pilihlah mana yang paling sesuai. Tentu akan menghemat uang yang kamu keluarkan dan menghindari stress karena mouse tidak sesuai harapan. Itulah “harga” yang harus kamu bayarkan.
7. Toko / Penjual
Inilah yang harus di perhatikan, usahakan beli di tempat yang terpercaya dan pelayanannya bagus.
jangan sampai baru beli sehari barang rusak tidak bisa di claim garansi.
jika ingin membeli secara online dengan aman dan nyaman silahkan beli di Shinjiru-Shop sesuai namanya Shinjiru yang dalam bahasa jepang artinya percaya.
silahkan di pilih dan di beli, Shinjiru-Shop jual mouse gaming Murah
Baca Juga:
No comments:
Post a Comment